Teknologi Terbaru Pipa Rucika Exoplas Stronger, Lighter, Trusted

Steffen

5/20/2024

Rucika Exoplas merupakan sistem perpipaan dengan menggunakan pipa SNI (Standar Nasional Indonesia) yang terpercaya untuk aplikasi air bersih bertekanan dengan karakteristik yang teristimewa karena terbuat dari uPVC (unplastized Polyvinyl Chloride) dengan metode pembuatan yang berorientasi Bi-axial (stretching) untuk peningkatan performa pipa termoplastik. Pipa Rucika Exoplas memiliki tagline Stronger, Lighter, Trusted memiliki berbagai macam keunggulan yang tidak diragukan lagi. Para pengguna akan mendapatkan keuntungan dari berbagai macam keunggulan pipa PVC-O Rucika Exoplas untuk mengalirkan air bersih, diantaranya:

  1. Pipa Rucika Exoplas dengan design stress sampai dengan 28 MPa atau 2x lipat lebih besar dari pipa uPVC membuat ketahanan pressure meningkat dengan perbandingan ketebalan pipa yang sama dengan pipa uPVC.

  2. Diproduksi dengan metode Biaxially untuk pembuatan pipanya dan design Super Socket yang berbeda dengan PVC biasa, agar dapat menghindari kesalahan dalam memasang Ring Karet pada socket pipanya. Peningkatan karakter fisik pipa membuat pipa Exoplas mempunyai performa yang tinggi. Meningkatkan kemampuan impak, daktilitas, dan pengurangan berat pipa dbandingkan pipa PVC biasa.

  3. Saat penimbunan pipa PVC-O Rucika Exoplas dapat diaplikasikan tanpa lapisan pasir karena permukaan pipa yang kuat sehingga pengguna bisa menghemat biaya pengadaan pasir.

  4. Pipa PVC-O Rucika Exoplas sangat ringan, 2 kali lebih ringan dari pipa uPVC dengan kelas yang sama dan 7 kali lebih ringan dari pipa logam. Sehingga sangat hemat tenaga saat mobilisasi.

  5. Diameter dalam yang besar membuat pipa PVC-O Rucika Exoplas dapat mengalirkan debit air 20% lebih banyak dari pipa dengan kelas dan diameter yang sama. Sehingga menjadi investasi jangka panjang karena tidak butuh mengganti pipa dengan diameter yang lebih besar saat ingin menaikan debit air.

  6. Proses penyambungan pipa sangat hemat biaya dengan sambungan rubber ring Anger Lock System karena hanya butuh sedikit tenaga, tidak membutuhkan alat sambung khusus dan energi listrik.

  7. Proses penyambungan pipa cepat dan hemat waktu dengan sambungan rubber ring Anger Lock System karena tidak membutuhkan waktu pengeringan. Tidak membutuhkan keahlian khusus dalam aplikasi sambungan rubber ring Anger Lock System, sehingga menghemat biaya upah pekerja

  8. Pipa PVC-O Rucika Exoplas bisa disambungkan pada segala kondisi cuaca dan tidak akan terganggu saat hujan sekalipun, sehingga proses penyambungan bisa cepat terselesaikan tanpa kendala.


Sudah lebih dari 13 tahun PT. Wahana Duta Jaya Rucika melakukan pengembangan Biax dengan cara mengkombinasikan proses produksi secara radial dan longitudinal untuk membuat pipa Exoplas meningkat kemampuanya secara keseluruhan. Pipa Exoplas tidak menggunakan material cadmium dan mercury dalam campuran zat aditifnya yang bisa membahayakan kesehatan tubuh.

Tanpa keraguan pipa PVC-O Rucika Exoplas merupakan solusi bagi anda yang menginginkan pipa distribusi air bersih bertekanan yang kuat, hemat dan berkualitas!